Selasa, 05 Maret 2024

Rekomendasi Tools AI (ARTIFICIAL INTELLIGENCE)

                                                    Rekomendasi Tools AI  

artificial intelligence



Sebuah studi yang dilakukan oleh O'Reilly bahkan menyebutkan, lebih dari 47 persen perusahaan telah menyematkan AI pada proses bisnisnya. Contoh pemanfaatannya yakni AI digunakan dalam pengumpulan, analisa, hingga penyajian sistem informasi sesuai data dan kebiasaan pelanggan guna meningkatkan penjualan. 

Tak hanya perusahaan besar, AI juga disediakan oleh perusahaan untuk bisa kamu gunakan. Seperti ChatGPT, semua tools AI ini memberikanmu pengalaman baru tentang kreatifitas dan kecanggihan teknologi.

1. Salesforce Einstein

Saesforce Einstein merupakan platform AI yang bekerja dengan menyortir data pelanggan. Tujuannya, untuk memperoleh dan menyampaikan pola kebiasaan pengguna.

Menggunakan data yang dimiliki Salesforce, Einstein, tokoh dalam tools-nya, menyelidiki dan memberikan pengetahuan seputar pelanggan pada perusahaan. Dengan begitu, perusahaan dapat mengoptimalkan pilihan tindakan ke depannya. 

2. GFP-GAN

GFP-GAN stands for Generative Facial Prior-Generative Adversarial Network. Alat ini merupakan AI gratis yang bisa membantumu memperbaiki foto lama alias restorasi gambar secara instan. Foto lama dan pudar akan di-retouch sehingga menghasilkan gambar lebih tajam

Dikembangkan oleh Tencent, tools ini bekerja dengan mengambil informasi dari dua model AI dan menggabungkannya untuk mengisi detail foto yang hilang. GFP-GAN membantumu mengembalikan memori lama menjadi lebih nyata. 

3. Notion.ai

Kamu mungkin mengenal Notion sebagai tools catatan dan produktivitas. Di luar itu, Notion juga menghadirkan AI yang bisa kamu manfaatkannya untuk membuat copywriting. Alat ini memberikanmu hasil berkualitas yang diklaim bebas plagiarisme

Cara menggunakannya cukup beritahukan si AI tentang apa yang ingin dibuat. Misalnya, untuk unggahan media sosial atau blog, hingga siaran pers. Selanjutnya, AI akan membuatkannya (bahkan puisi) dengan topik apapun.

4. Copy.ai

Masih sama seperti sebelumnya, Copy.ai juga sebuah teknologi kecerdasan buatan yang membantumu membuat berbagai bentuk copywriting. Baik deskripsi produk, teks iklan, hingga naskah konten video. 

Meski dibuat oleh robot, hasil dari Copy.ai dianggap unik dan cukup mudah dimengerti. Cara menggunakannya pun tidak sulit, cukup buat akun dan masukkan deskripsi yang kamu inginkan. Cocok buatmu yang gemar membuat konten.

5. Quillbot

Punya tugas membuat esai dan tidak yakin dengan hasil tulisanmu? Well, manfaatkan Quillbot agar bekerja untukmu. Quillbot merupakan AI pengoreksi, membuat parafrase, dan memperbaiki tulisan. Alat ini juga dapat memeriksa tata bahasa, lho!

Khawatir tentang plagiarisme? No worry, Quillbot membuat tulisan dan ringkasan yang diklaim bebas jiplak. Cocok banget buat kamu yang sering membuat uraian.  

6. DALL·E 2

DALL·E 2 merupakan saudara satu perusahaan dengan ChatGPT. AI ini juga dikembangkan oleh OpenAI. Fungsinya yakni menciptakan gambar realistis dan artistik dari deskripsi yang kamu buat.

Katakanlah, kamu mengetik "anjing berwarna putih dengan pita merah", nah, si AI akan memunculkannya buat kamu. DALL·E 2 menggabungkan atribut, konsep, dan gaya untuk membuat gambar digital. Keren, kan?

7. Lumen5

Jika DALL·E 2 membuat gambar, maka Lumen5 merupakan tools AI (artificial intelligence) untuk membuat video online dan gratis. Lumen5 menyediakan berbagai template dan format yang bisa kamu gunakan untuk membuat konten. 

Lumen5 bekerja dengan menghasilkan urutan video berdasar gambar dan transkrip yang kamu impor. Selain itu, AI ini menawarkan rangkaian gambar dan klip video ekslusif untuk dimasukkan ke footage buatanmu.

8. Lalal.ai

Setelah gambar dan video, juga tersedia AI untuk mengolah audio saja. Lalal.io merupakan AI daring gratis yang menghilangkan vokal, memisahkan audio dalam musik, dan ekstraksi batang audio yang tepat. 

Dengan bantuan alat ini, kamu bisa menghapus instrumen drum, bass, piano, instrumental, dan gitar akustik, serta menyintesis treknya. Tenang, AI ini menghasilkan kualitas audio yang sama dengan sound aslinya. 

9. Beautiful.ai

Jika kamu harus membuat deck presentasi kreatif setiap waktu, andalkan Beautiful.ai. Sesuai namanya, alat ini akan menghasilkan slides presentasi yang ciamik dalam hitungan menit. Kamu hanya perlu memasukkan konten dan pesan yang ingin disampaikan.

Selebihnya, Beautiful.ai akan menggunakan pustaka template dan tata letak yang mereka miliki. Kamu pun tetap bisa memasukkan unsur seni hasil desain Photoshop atau Sketch, dan perpustakaan font Typekit. 

10. SurferSEO

Mengelola website bisa sangat menantang, tetapi akan jauh lebih mudah jika kamu memanfaatkan tools AI yang canggih di bidangnya. Salah satunya seperti SurferSEO ini.

SurferSEO menyediakan serangkaian fitur SEO lengkap yang cocok untuk marketing. Tools ini memberikan paket all in one dalam satu web. Termasuk fitur audit situs, keyword research, analisis pesaing, analisis backlink, optimasi, dan masih banyak lainnya. 

Akrab dengan tools AI (Artificial Intelligence) di atas ?

Jika belum, coba sesekali manfaatkan untuk membantu menyelesaikan tugas kuliah hingga pekerjaanmu. 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar