Senin, 19 September 2016

ELEMEN MESIN

ELEMEN MESIN 


 Elemen mesin atau elemen pesawat dipakai untuk menunjukkan elemen konstruksi mesin, seperti baut–sekrup, pasak, poros, kopling, rem, fungsi elemen mesin antara lain, yaitu: 

 1. Fungsi menyambung, Fungsi menyambung ialah mengantarkan dan meneruskan gaya yang tidak disertai gerakan. Meliputi sambungan kelingan, sambungan las, sambungan pres, sambungan kerut, sambungan lem dan sambungan ulir–sekrup. 

 2. Fungsi merangkaikan, Fungsi merangkaikan ialah mengantarkan atau memindahkan gaya yang disertai gerakan, yang melputi antara lain kopling poros, rem, bantalan luncur dan bantalan gelinding, roda gigi, roda gesek, sabuk, senar dan rantai. 

 3. Fungsi mendukung, Fungsi mendukung ialah meneruskan gaya tanpa disertai gerakan, yang meliputi antara lain kerangka mesin dan fondasi mesin. 

 4. Fungsi menuntun, Fungsi menuntun ialah pada pengantar kepala silang, bantalan luncur dan bantalan gelinding, sudu luar dan sudu dalam saluran pipa dengan perlengkapan bantunya. 

 5. Fungsi melumas, Fungsi melumas ialah bahan pelumas padat, bahan pelumas cair dan bahan pelumas berbentuk gas. 

 6. Fungsi melindungi, Fungsi melindungi ialah pada lapisan tahan aus, lapisan cat dan lapisan lak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar